Sabtu, 11 Oktober 2014

Tugas Data Warehouse pertemuan 5

Mencari table database dan masalah untuk di ubah ke star/snowflake schema :


Skema Data Warehouse
Dalam membuat relasi pada data warehouse ada 2 pendekatan yang dapat digunakan yaitu dengan skema bintang (star schema) dan skema butiran salju (snowflake schema).
Skema bintang (Star Schema)
Merupakan struktur logical yang terdiri dari tabel fakta yang berisi data faktual dikelilingi oleh tabel dimensi yang berisi referensi data. Skema bintang yang paling sederhana biasanya terdiri dari satu tabel fakta dan beberapa tabel dimensi.Tiap dimensi memiliki relasi one-to-many ke tabel fakta dan tabel dimensi hanya memiliki satu primary key, primary key tersebut merupakan foreign key dari tabel fakta.
Skema butiran salju (Snowflake Schema)
Merupakan pengembangan dari skema bintang. Tabel dimensinya merupakan hasil normalisasi dari beberapa tabel yang saling berhubungan sehingga tabel dimensi bisa mempunyai tabel dimensi lainnya.

Contoh Pembuatan Star Skema :


Perancangan Data Warehouse pada Perpustakaan

STMIK AMIKOM Yogyakarta


Sumber data yang digunakan dalam data warehouse adalah data-data dalam database perpustakaan, yang berisi antara lain:
1. Tabel Buku
2. Tabel Jenis
3. Tabel Pengarang
4. Tabel Karang
5. Tabel IsiCD
6. Tabel Program
7. Tabel Terbit
8. Tabel Penerbit
9. Tabel Kuliah
10. Tabel Buku_mk
11. Tabel Data_buku
12. Tabel Sumber
13. Tabel Mhs
14. Tabel Dosen
15. Tabel Pinjam_Mhs
16. Tabel Pinjam_DSN
17. Tabel Sirkulasi1
18. Tabel Sirkulasi2
Adapun gambar ER-Diagram database perpustakaan yang digunakan bisa dilihat pada gambar :


Kebutuhan Informasi
Berdasarkan hasil pengamatan dan wawancara langsung kepada petugas atau manajemen perpustakaan didapat kebutuhan informasi sebagai berikut.
1. Tren terhadap buku-buku yang dipinjam oleh dosen dan mahasiswa.
2. Informasi mengenai jenis buku yang sering dipinjam.
3. Tren proses sirkulasi.
4. Informasi pengenai nama pengarang yang bukunya sering dipinjam.
5. Informasi mengenai nama penerbit yang bukunya sering dipinjam.

Desain
Pada fase ini aktifitas yang dilakukan adalah membuat model data dimensional yang berupa star Schema, mendesain proses ETL (Extraction, Transformation, Loading), dan menganalisis metadata yang digunakan dalam data warehouse.

Model data dimensional
Berdasarkan ER-Diagram Perpustakaan dan kebutuhan informasi yang dibutuhkan oleh petugas dan manajemen perpustakaan maka model data dimensional yang dibuat dalam bentuk star schema untuk data warehouse perpustakaan bisa dilihat pada gambar :


Sumber : http://www.sharebeast.com/ivpp0ad0fvfd
http://wianrto01101126.blogspot.com/




Tidak ada komentar:

Posting Komentar